Hadir dalam acara tersebut, Kepala Kejaksaan Negeri Selong Lombok Timur Efi Laila Kholis beserta semua pegawai Kejaksaan Negeri Selong Lombok Timur.
Kepala Kejaksaan Negeri Selong Lombok Timur Efi Laila Kholis menyampaikan, kampanye hari anti korupsi tersebut dilaksanakan di semua daerah, termasuk di Lombok Timur.
"Kampanye yang kita lakukan pada hari ini bukan hanya kita saja yang melakukannya, akan tetapi kegiatan seperti ini dilakukan di semua daerah." Katanya saat di wawancarai awak media.
kampanye ini dikatakan sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat, agar masyarakat tidak lagi membuat kejahatan korupsi di wilayah Lombok timur.
Selain melaksanakan kampanye di jalan raya, kejaksaan negeri juga membuat Lomba karya tulis untuk semua pelajaran yang ada di Lombok Timur, langkah ini dilakukan agar para pelajar bisa mengetahui kasus korupsi ini tidak baik dilaksanakan karna dapat merugikan negara.
Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan dapat menekan kasus korupsi diwilayah Lombok timur. (RM)